Tour De Semarang

Sometimes, we just need a break from work, in a new place with a beautiful place and different view.

Keluarga Besar SMP 2 Sedayu, yang terdiri dari guru, staf TU, dewan sekolah beserta pengawas sekolah telah melakukan one day tour di daerah Semarang pada Sabtu, 7 September 2019 yang lalu. Kegiatan ini bertujuan sebagai penyegaran disela-sela kesibukan menunaikan aktivitas sehari-hari sesuai tupoksinya.

Piknik bareng ini diikuti oleh sekitar 44 orang bekerja sama dengan biro Empat Lawang dengan 3 tujuan utama, yaitu Taman Bunga Celosia, Taman Mini Jawa Tengah Maerakatja, Kampung Semarang dan Cimory. Rombongan berkumpul dan berangkat dari SMP 2 Sedayu pada pukul 07.00 dengan tujuan awal Taman Bunga Celosia.

Ada dua bagian dari taman ini, yaitu Taman Bunga Celosia yang berarsitektur Korea dan Amsterdam Spectanight. Di taman bunga celosia, pengunjung disuguhi pemandangan yang segar dengan warna-warni bunga yang menghampar indah. Berbagai macam bunga seperti celosia, petunia, gomphrena, daisy, angelonia dan yang lain-lainnya sangat menarik dijadikan spot berswafoto. Sedangkan di bagian atas, di Amsterdam Spectanight, para pengunjung disuguhi berbagai macam bentuk lampion yang akan terlihat indah di malam hari. Di sini pengunjung bisa menyewa baju ala Belanda dan berfoto.

Sebelum kunjungan dilanjutkan ke Taman Mini Jawa Tengah Maerakatja, rombongan berhenti untuk melaksanakan ISHOMA di rumah makan Pring Sewu yang ternyata letaknya di daerah kota tua Semarang. Beberapa peserta rombongan berkesempatan untuk menyusuri dan menikmati uniknya bangunan tua yang ada di sepanjang jalan. Di sana tampak Gereha Blendug, Kantor Bank Mandiri dan beberapa bangunan tua dan bersejarah.

Di obyek Taman Mini Jawa Tengah, terdapat anjungan rumah adat setiap daerah yang ada di Jawa Tengah. Banyak hal yang dapat dipelajari di setiap anjungan seperti arsitektur, adat maupun kerajinan khas daerah.

Perjalanan dilanjutkan menuju Kampung Semarang, pusat oleh-oleh khas seperti Lunpia, Bandeng, Tahu Bakso dan banyak lainnya. Di sana menyediakan tidak hanya makanan ataupun cinderamata khas Semarang, tetapi juga disediakan oleh-oleh khas kota-kota di sekitar Semarang. 

Untuk mengakhiri kegiatan belanja, rombongan berhenti di outlet Cimory yang terletak di Bawen. Di sana dapat dipilih aneka olahan susu sapi berupa yogurt, susu aneka rasa dan coklat serta gelato yang rasanya sungguh menggiurkan.

Kegiatan piknik bersama yang telah dilakukan ini sungguh membawa banyak manfaat dan pengalaman untuk  membangun relasi kekeluargaan antar guru, staf TU, dewan sekolah dan Pengawas sekolah. (leea)

2 thoughts on “Tour De Semarang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *